EMPAT LAWANG, Selasa 28 Januari 2025. Setiap Orang tua pasti mengharapkan anaknya sekolah tinggi-tinggi. Atau sukses mendapatkan pekerjaan yang dapat meningkatkan taraf hidup atau status sosial. Namun karena ketatnya persaingan atau tidak memenuhi syarat, harapan / cita cita tersebut semuanya kandas.
Berprestasi di bidang non akademik adalah salah satu jalur yg dapat dipilih untuk mewujudkan cita-cita ditengah persaingan Prestasi Akademik yang sangat ketat. Sebagai contoh yang di lakukan oleh orang tua dari Ahmad Erick Darius ( Siswa SMPN 1 Pendopo Barat ) dan Dona Yasmin Ericka ( Siswi SDN 1 Pendopo )
Ke dua anak pasangan dari Lutfi (45) dan Kiki Lusiana (41) yang telah mengikuti Cabang Olahraga Bela diri Taekwondo Indonesia yang diketuai oleh Sabeum FERRY NUGRAHA, S.Pd.I sejak tahun 2020 hingga saat ini. " Alhamdulillah anak saya meraih mendali waktu ikut kejuaraan nasional Taekwondo antar Pelajar di Tangerang Banten akhir tahun 2024 kemarin " terang ibu Kiki saat bersilaturahmi di kediaman Ketua KONI Bapak. Hidayat Muhammad.
Dalam ramah tamah dengan Para Pelatih dan Atlet Taekwondo Bapak Hidayat yang menjabat Ketua KONI Kab Empat Lawang saat ini juga di dampingi ibu Ulan Purnamasari Hidayat Berharap, Di setiap sekolah dari tingkat SD sampai tingkat SLTA Guru guru olahraga harus aktif menjaring dan membina potensi/hobi di dunia olah raga. Agar nantinya kita bisa giatkan tandang tanding antar kecamatan. Dan yang berprestasi, kita tengahkan di ajang event Kejuaraan daerah dan Kejuaraan nasional bahkan sampai Kejuaraan internasional. Dengan Prestasinya itu juga kita harapkan anak anak Empat Lawang bisa di rekrut menjadi karyawan di perusahaan perusahaan bonafit atau lolos masuk perguruan tinggi negeri yang ternama. Di akhir obrolan ibu Ulan Purnamasari Hidayat berpesan Agar para orang tua wali murid untuk tetap mensupport anak anaknya untuk terus berprestasi di tengah keterbatasan Dana Pemerintah Daerah saat ini. ( Waton ).