Musi Rawas,Sumselinfo.com
Pasca di Lantik nya pada 24 September 2024 Ir.H.Hendra Gunawan,SH ,MM (H2G) Sebagai anggota dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) provinsi sumatera selatan periode 2024-2029 daerah pilihan (DAPIL) 8 dari fraksi partai nasional demokrasi (NASDEM) Ir.H.Hendra Gunawan,SH ,MM melaksanakan kunjungan kerja (Reses) tahap 1 di desa tanah periok kecamatan muara beliti kabupaten musi rawas,Senin (2/12/2024).
Dalam kunjungan nya turut juga menghadiri di antaranya ketua DPD partai NasDem kabupaten musi rawas Nasrun.SE berserta dengan 5 anggota DPRD musi rawas ,Nasir Kepada desa tanah periok, Supriadi camat muara beliti tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat setempat.
Anggota DPRD provinsi Hendra Gunawan pada kesempatan itu ia mengatakan bahwa dari 186 desa dan 13 kelurahan di kabupaten musi rawas desa tanah periok menjadi yang pertama dalam reses nya tahap 1.
"Dari 199 desa dan kelurahan di kabupaten musi rawas hari ini tanggal 2 Desember 2024 ini hari pertama saya melakukan reses di desa tanah periok, dan dari dulu memang desa periok ini adalah merupakan yang di kenal sebagai persatuannya yang kuat saya memberikan apresiasi untuk itu ," ujarnya Hendra Gunawan yang juga merupakan mantan bupati musi rawas periode 2014-2019
Tak hanya itu Hendra Gunawan juga menegaskan bahwa kegiatan reses tahap 1 ini merupakan kegiatan untuk menyambut aspirasi masyarakat.
"sengaja saya melakukan reses tahap 1 ini guna untuk mendengarkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat serta apa apa yang menjadi kebutuhan masyarakat sehingga bisa kita bisa usulkan untuk anggaran tahun 2026 ," imbuh H2G begitu Sapaan akrab nya
Kemudian dari pada itu Nasrun, SE selaku tokoh pemuda desa tanah periok sekaligus merupakan anggota DPRD kabupaten musi rawas dalam kesempatan itu ia mengatakan reses tahap 1 Hendra Gunawan yang bertempatan di tanah periok merupakan kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Tanah periok .
"Merupakan penghargaan tersendiri bagi kami masyarakat Tanah periok yang di datangi oleh Ir.H.Hendra gunawan anggota DPRD provinsi guna untuk melakukan reses tahap 1 ini adalah merupakan kebanggaan dari kami masyarakat Tanah periok , ujarnya
Nasrun, SE juga berharap dengan adanya reses tahap 1 ini mudah mudahan desa tanah periok mendapatkan bantuan dana aspirasi dari tangan dingin Hendra Gunawan.
"Dengan adanya reses pada hari ini mudah mudahan di desa Tanah periok ini mendapatkan bantuan untuk dari DPRD provinsi melalui aspirasi serta tangan dingin beliau sebagai anggota DPRD provinsi ," harap masyarakat melalui Nasrun, SE.