Muara Beliti, Sumselinfo.com
Pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Kabupaten Musi Rawas, tinggal menghitung hari.Diketahui bahwa pemungutan suara pilkada serentak 2024 akan dilaksanakan 27 November 2024.
Sejumlah tokoh politik di Kabupaten Musi Rawas sudah menyatakan sikap dukungan terhadap salah satu pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil bupati kabupaten Musi Rawas.
Lalu Kemana arah dukungan Dian Prasetio,SH bersama pendukungnya dalam Pilkada serentak tahun 2024 Kabupaten Musi Rawas ini?.
Awak media mencoba untuk mencari tau kemana arah mata angin perpolitiknya Dian Prasetio,SH belum menentukan arah dukungannya dan masih memantau perkembangan politik yang ada di kabupaten musi rawas.
"Sampai saat ini saya pribadi belum menentukan sikap kemana arah dukungan politik saya namun dalam hal ini saya masih tetap memantau bagaimana perkembangan politik yang ada di kabupaten musi rawas ," ungkap Dian Prasetio
Namun pada sisi lain Dian prasetio,SH mengungkapkan dirinya juga didesak para pendukungnya untuk menyatakan sikap politik di Pilkada Kabupaten Musi Rawas, kemana arah dukungannya.
"Teman-teman di Kabupaten Musi Rawas sudah banyak menghubungi saya agar segera menentukan arah dukungan politik saya pada pilkada ini, dalam hal ini saya juga minta masukan dari kawan-kawan yang sampai saat ini masih setia di barisan Dian Prasetio ," Imbuhnya DP begitu sapaan akrabnya
Di akhir pembicaraan Dian Prasetio menegaskan dalam waktu dekat ini dirinya akan menyampaikan pernyataan sikap dukungan kemana arahnya apakah ke Paslon nomor urut 1 atau nomor urut 2.
"Dalam waktu dekat ini akan segera saya dan teman teman akan memutuskan kemana arah dukungan politik kami di Pilkada Kabupaten Musi Rawas," tandas nya
Sebagai informasi bahwa Dian Prasetio,SH merupakan sosok tokoh pemuda yang cukup berpengaruh yang mempunyai masa yang cukup bersar di kabupaten musi rawas.Dan juga nama Dian Prasetio ,SH Sangat familiar baik di kalangan atas menengah dan kalangan bawah,Tak heran jika arah politiknya sangatlah di tunggu tunggu oleh masyarakat kabupaten musi rawas.